Pengertian dan
tujuan RPL
Pengertiaan
dan Definisi
Menurut Wikipedia :
Rekayasa perangkat lunak adalah satu bidang profesi
yang mendalami cara-cara pengembangan perangkat lunak termasuk pembuatan,
pemeliharaan, manajemen organisasi pengembanganan perangkat lunak dan manajemen
kualitas.
Menurut IEEE Computer Society :
Menurut IEEE Computer Society :
Rekayasa
perangkat lunak sebagai penerapan suatu pendekatan yang sistematis, disiplin
dan terkuantifikasi atas pengembangan, penggunaan dan pemeliharaan perangkat
lunak, serta studi atas pendekatan-pendekatan ini, yaitu penerapan pendekatan
engineering atas perangkat lunak.
Rekayasa Perangkat Lunak adalah pengubahan perangkat lunak itu sendiri guna mengembangkan, memelihara, dan membangun kembali dengan menggunakan prinsip reakayasa untuk menghasilkan perangkat lunak yang dapat bekerja lebih efisien dan efektif untuk pengguna.
Tujuan Rekayasa Perangkat Lunak
Secara lebih
khusus kita dapat menyatakan tujuan dan Rekaya Perangkat Lunak ini adalah:
1. Memperoleh biaya produksi perangkat
lunak yang rendah.
2. Menghasilkan pereangkat lunak yang
kinerjanya tinggi, andal dan tepat waktu
3. Menghasilkan perangkat lunak yang
dapat bekerja pada berbagai jenis platform
4. Menghasilkan perangkat lunak yang
biaya perawatannya rendah
Kriteria
Dalam Merekayasa Perangkat Lunak
1.
Dapat terus
dirawat dan dipelihara (maintainability)
2.
Dapat mengikuti
perkembangan teknologi (dependability)
3.
Dapat
mengikuti keinginan pengguna (robust).
4.
Efektif dan
efisien dalam menggunakan energi dan penggunaannya.
5.
Dapat
memenuhi kebutuhan yang diinginkan (usability).
Ruang Lingkup Rekayasa Perangkat
Lunak
1. Software Requirements berhubungan
dengan spesifikasi kebutuhan dan persyaratan perangkat lunak.
2. Software desain mencakup proses
penampilan arsitektur, komponen, antar muka, dan karakteristik lain dari
perangkat lunak.
3. Software construction berhubungan
dengan detail pengembangan perangkat lunak, termasuk. algoritma, pengkodean,
pengujian dan pencarian kesalahan.
4.
Software
testing meliputi pengujian pada keseluruhan perilaku perangkat lunak.
5. Software maintenance mencakup
upaya-upaya perawatan ketika perangkat lunak telah dioperasikan.
6. Software configuration management
berhubungan dengan usaha perubahan konfigurasi perangkat lunak untuk memenuhi
kebutuhan tertentu.
7. Software engineering management
berkaitan dengan pengelolaan dan pengukuran RPL, termasuk perencanaan proyek
perangkat lunak.
8. Software engineering tools and
methods mencakup kajian teoritis tentang alat bantu dan metode RPL.
Rekayasa
Perangkat Lunak dan Disiplin Ilmu Lain
Cakupan ruang lingkup yang cukup luas, membuat RPL
sangat terkait dengan disiplin dengan bidang ilmu lain. tidak saja sub bidang
dalam disiplin ilmu komputer namun dengan beberapa disiplin ilmu lain diluar
ilmu komputer.
- Bidang ilmu manajemen meliputi akuntansi, finansial, pemasaran, manajemen operasi, ekonomi, analisis kuantitatif, manajemen sumber daya manusia, kebijakan, dan strategi bisnis.
- Bidang ilmu matematika meliputi aljabar linier, kalkulus, peluang, statistik, analisis numerik, dan matematika diskrit.
- Bidang ilmu manajemen proyek meliputi semua hal yang berkaitan dengan proyek, seperti ruang lingkup proyek, anggaran, tenaga kerja, kualitas, manajemen resiko dan keandalan, perbaikan kualitas, dan metode-metode kuantitatif.
0 komentar:
Posting Komentar